BerandaPeristiwaNahas Kebakaran Rumah di Cilawu Garut, Seorang Lansia Meninggal Dunia

Nahas Kebakaran Rumah di Cilawu Garut, Seorang Lansia Meninggal Dunia

GARUT INTAN NEWS – Nahas kebakaran rumah terjadi di Desa/Kampung Dayeuhmanggung RT 002 RW 004 malam tadi, Senin (25/3/2024).

Seorang lansia bernama Amas ditemukan tewas usai dirinya terjebak api yang menghanguskan rumahnya. Dari keterangan warga sekitar kebakaran terjadi sekitar pada pukul 23.00 WIB.

Diketahui bahwa Amas merupakan lansia yang hidup sebatang kara di rumah panggung berbahan kayu. Menurut kesaksian warga, sebelum kejadian, korban kedapatan tengah menyalakan api di hawu atau tungku masaknya.

Bahkan api menyebar ke rumah Heni, yang mana rumahnya berdekatan. Sebagian rumah Heni bagian dapur terbakar melalui atap.

Menurut Endang, saksi mata, menyatakan bahwa ia diberitahukan oleh anaknya yang menyaksikan api dari rumah Amas. Ia pun segera memberitahu warga sekitar serta kepala desa untuk memberikan pertolongan.

Endang pun terluka di bagian belakang kepalanya usai dirinya membantu memadamkan api di bagian rumah Heni, menurutnya ia terpeleset saat menaiki tangga dan jatuh hingga lukanya pun mendapatkan 7 jahitan.

Sementara itu, Siti Hamidah, menantu Heni memberikan keterangan bahwa saat kejadian dirinya sempat melihat bagian dapur rumahnya yang terbakar, ia pun segera mengevakuasi diri bersama anak dan mertuanya ke luar rumah.

“Saya mendengar seperti suara angin yang kencang udah 2 kali dikira angin puting beliung, pas dilihat dari jendela udah ada api yang menyala di dapur, api berkobar-kobar di rumah paman saya (Amas),” jelas Siti Hamidah.

Dibantu oleh warga dan tim pemadam kebakaran, api.pun padam sekitar pukul 01.30 WIB pada Selasa dini hari (26/3/2024).

 

Simak berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita GarutIntanNews.com di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaUeKWD1iUxcq6U1Fe40. Pastikan aplikasi WhatsApp sudah terinstal.

Baca Juga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERKINI

Banyak Dibaca