GARUT INTAN NEWS — Sebuah kebakaran hebat melanda satu unit rumah warga di Kampung Rincang RT 02 RW 04, Desa Cigagade, Kecamatan Blubur Limbangan, Kabupaten Garut, pada Jumat (11/07) sekitar pukul 13.50 WIB. Rumah tersebut milik Erik (45), seorang buruh harian lepas, yang harus kehilangan seluruh harta bendanya akibat insiden tersebut.
Kebakaran diduga kuat dipicu oleh korsleting listrik yang memicu api hingga melalap habis seluruh bangunan rumah. Tidak hanya bangunan, berbagai dokumen penting milik korban pun turut musnah dalam kobaran api.
Kapolsek Limbangan, Kompol Wasino, menjelaskan bahwa kejadian pertama kali diketahui oleh seorang warga bernama Komar (62). Ia melihat api muncul dari bagian dinding rumah yang terbuat dari triplek.
“Dengan sigap, ia langsung memberitahu warga lainnya untuk membantu memadamkan api sebelum menjalar lebih luas,” ujar Kapolsek.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun kerugian materi diperkirakan mencapai Rp120 juta. Kapolsek menyebutkan bahwa tindakan cepat langsung diambil di lokasi kejadian.
“Tindakan cepat telah dilakukan mulai dari mengamankan lokasi, memadamkan api bersama warga, kerugian materil mencapai sekitar Rp. 120 juta, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut,” pungkas Kompol Wasino.