BerandaAtikanKarnaval Kreativitas dan Prestasi Tarogong Kaler: Ajang Mengapresiasi Siswa Berprestasi

Karnaval Kreativitas dan Prestasi Tarogong Kaler: Ajang Mengapresiasi Siswa Berprestasi

GARUT INTAN NEWS – Para pengurus Ajang Kompetisi Kreativitas Siswa (AKSI) 2024 Kecamatan Tarogong Kaler mengadakan Karnaval Kreativitas dan Prestasi di Gedung PGRI cabang Tarogong Kaler pada Rabu, 26 Juni 2024. Acara ini bertujuan untuk mengapresiasi dan memotivasi siswa berprestasi di wilayah Tarogong Kaler, sekaligus memamerkan hasil kerja keras mereka kepada masyarakat.

Dr. Helmi Budiman hadir sebagai keynote speaker sekaligus narasumber dalam acara ini. Ia mengungkapkan rasa bangganya terhadap prestasi yang telah diraih oleh para siswa di Kecamatan Tarogong Kaler. “Saya sangat mengapresiasi kegiatan hari ini. Alhamdulillah, siswa-siswi Kecamatan Tarogong Kaler meraih prestasi yang membanggakan baik di tingkat kecamatan, kabupaten, maupun provinsi,” ujarnya.

Lebih lanjut, Dr. Helmi menekankan pentingnya peran berbagai pihak dalam mendukung kesuksesan generasi muda. “Tugas kita sebagai pemerintah, anggota masyarakat, tokoh masyarakat, ahli pendidikan, dan pengelola lembaga pendidikan adalah membangun kesuksesan yang sifatnya bukan hanya individu tetapi generasi. Kita harus mensukseskan semua orang, bukan hanya satu atau dua orang,” tambahnya.

Ketua Panitia AKSI, Heryana S. Pd, menjelaskan bahwa acara ini dirancang untuk memberikan motivasi kepada semua sekolah di Tarogong Kaler. “Acara ini sengaja dibuat untuk memberikan motivasi kepada semua sekolah, khususnya di Tarogong Kaler, bahwa mereka semua bisa menggapai prestasi di tingkat kecamatan. Karnaval ini menampilkan beberapa siswa yang telah juara di tingkat kabupaten,” kata Heryana.

Heryana juga menyoroti pentingnya kolaborasi dalam mencapai prestasi. “Hari ini, pentas ini disaksikan oleh seluruh guru se-Kecamatan Tarogong Kaler, kepala sekolah, dan stakeholder agar mereka menyaksikan bahwa kita ini berkolaborasi mencapai prestasi yang membanggakan. Hari ini juga akan ditampilkan siswa yang juara satu di tingkat kabupaten yang mewakili Kabupaten Garut ke tingkat provinsi,” jelasnya.

Prestasi siswa-siswi di Tarogong Kaler memang patut dibanggakan. Beberapa di antaranya adalah juara pertama pentas PAI lomba qasidah yang akan mewakili Kabupaten Garut di tingkat provinsi, serta peserta Olimpiade Siswa Nasional (OSN) yang akan berlaga di bidang IPA dan Matematika. “Yang prestasi di kabupaten itu yang juara ke-1 pentas PAI lomba qasidah, terus ada juga OSN yang mewakili Kabupaten Garut ke tingkat provinsi yaitu Olimpiade IPA dan Matematika,” ungkap Heryana.

Selain menampilkan prestasi, acara ini juga memberikan hadiah dan uang pembinaan kepada para siswa berprestasi. “Sekarang ini selain ajang karnaval, kita juga memberikan hadiah-hadiah atau uang pembinaan dari semua stakeholder dan bantuan dari luar. Jerih payah mereka dihargai. Harapannya semoga ini menjadi motivasi bagi semua sekolah dan gurunya,” kata Heryana.

Dia juga menyebutkan bahwa setiap siswa yang mendapatkan prestasi akan menerima satu Al-Quran sebagai bentuk apresiasi. “Mereka mendapatkan apresiasi atas prestasinya dan hadiah berupa uang pembinaan, juga mendapatkan satu Al-Quran untuk satu orang,” tambahnya.

Acara Karnaval Kreativitas dan Prestasi Tarogong Kaler ini tidak hanya menjadi ajang untuk mengapresiasi siswa-siswi berprestasi, tetapi juga sebagai motivasi bagi seluruh siswa dan guru di Kecamatan Tarogong Kaler untuk terus berprestasi. Dengan dukungan dari berbagai pihak, diharapkan prestasi pendidikan di Tarogong Kaler akan terus meningkat dan membawa kebanggaan bagi Kabupaten Garut.

Simak berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita GarutIntanNews.com di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaUeKWD1iUxcq6U1Fe40. Pastikan aplikasi WhatsApp sudah terinstal.

Baca Juga

1 KOMENTAR

  1. Semoga Tarogong Kaler semakin jaya,,
    Kami ucapkan terimakasih banyak kepada bapa Helmi yg telah memberikan motivasi dan dukungan nya kepada kami semua

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERKINI

Banyak Dibaca