BerandaPolitikPKS Garut Raih 7 Kursi Legislatif, Kuatkan Posisi Helmi Budiman Jadi Calon...

PKS Garut Raih 7 Kursi Legislatif, Kuatkan Posisi Helmi Budiman Jadi Calon Bupati di Pilkada 2024

GARUT INTAN NEWS – Pasca pelaksanaan Pemilu 2024, wacana siapa yang bakal menjadi calon Bupati Garut mulai ramai dihembuskan, kendati rekapitulasi suara secara nasional masih dalam proses namun raihan suara partai dan proyeksi perolehan kursi DPRD Kabupaten Garut sudah mulai bisa terpetakan.

Salah satu kandidat bakal calon Bupati Garut yang kemungkinan kuat bakal maju di Pilkada Kabupaten Garut, dr. Helmi Budiman. Pasalnya, selain jauh-jauh hari sudah digadang-digadang sebagai calon kuat dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), perolehan suara dan kursi DPRD Garut untuk PKS pun mengalami kenaikan yang signifikan.

Dalam hasil Pemilu 2024 ini, PKS Garut  mendapatkan 7 kursi, bertambah 2 kursi dari hasil Pemilu 2019. Hal ini tentunya makin menguatkan posisi dr. Helmi Budiman untuk maju menjadi calon bupati di Pilkada Garut Tahun 2024.

Sekretaris DPD PKS Kabupaten Garut, Deni Mardiana, LC saat dikonfirmasi tidak menampik atas hal itu.

“Oh ya, PKS Kabupaten Garut sudah sangat siap untuk mengusung dr. Helmi Budiman menjadi Garut satu di perhelatan Pilkada 2024,” ujarnya kepada Garut Intan News, Jumat (8/3/2024).

Bahkan, lanjutnya, dengan perolehan 7 kursi legislatif di Pemilu 2024 ini justru makin membuat DPD PKS Garut semakin semangat untuk mendorong dr. Helmi Budiman menjadi calon Bupati Garut.

“Kendati demikian, PKS membuka ruang secara terbuka kepada partai politik lain untuk dapat berkoalisi dan sama-sama mengusung dr. Helmi Budiman menjadi Garut satu dan menjadikan kabupaten Garut menjadi lebih baik,” paparnya.

Menurut Deni, pasca pelaksanaan Pemilu 2024, banyak para tokoh Garut yang datang bersilaturahmi serta mendorong dr. Helmi Budiman untuk maju dalam perhelatan Pilkada 2024.

“Harapan para tokoh ini tentunya menginginkan perubahan untuk Kabupaten Garut agar menjadi lebih baik dan sejahtera,” pungkasnya.

 

Simak berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita GarutIntanNews.com di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaUeKWD1iUxcq6U1Fe40. Pastikan aplikasi WhatsApp sudah terinstal.

Baca Juga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERKINI

Banyak Dibaca