BerandaPolitikDukungan Penuh dari Pondok Pesantren Fauzan Garut untuk Ganjar Pranowo

Dukungan Penuh dari Pondok Pesantren Fauzan Garut untuk Ganjar Pranowo

GARUT INTAN NEWS – Suasana haru dan kekhusyukan memenuhi Pondok Pesantren Fauzan Garut saat Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo, mengunjungi pesantren tersebut dalam acara Istighosah dan doa bersama pada Senin (5/2/2024). Ribuan santri dan warga Garut menyambut dengan hangat dan khidmat dalam acara yang juga dihadiri oleh para kiyai, ulama, budayawan, seniman, dan masyarakat umum.

Pondok Pesantren Fauzan, yang telah berdiri sejak tahun 1894, menjadi saksi berbagai peristiwa sejarah dan spiritualitas keagamaan. Dalam kunjungannya, Ganjar Pranowo mendapat doa dan dukungan penuh dari pimpinan dan seluruh keluarga besar Pondok Pesantren Fauzan.

Dalam sambutannya, Pimpinan Pondok Pesantren Fauzan Garut KH Aceng Abdul Mujib menyampaikan kesenangannya atas kunjungan Ganjar Pranowo. Beliau menjelaskan bahwa keluarga Pondok Pesantren Fauzan mendukung penuh pelaksanaan Pemilihan Umum yang akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024, dengan catatan bahwa pemilu harus berlangsung secara damai.

“Dukungan penuh terhadap pemilu, Fauzan bersama semua yang hadir disini mendukung penuh pemilu dengan catatan pemilu damai,” ujar KH Aceng Abdul Mujib.

Beliau juga mengajak untuk memperhatikan pertumbuhan ekonomi Indonesia. “Indonesia adalah negara yang besar, negara yang kaya, tapi hingga saat ini masih banyak masyarakat yang menderita, masih banyak masyarakat yang kelaparan, artinya kekayaan Indonesia belum bisa dinikmati oleh semua masyarakat,” papar KH Aceng Abdul Mujib.

Baca juga : Pimpinan Ponpes Fauzan Garut: Ganjar Pranowo Sosok Pemimpin yang Peduli Terhadap Santri dan Kyai

Dalam membahas syarat-syarat yang perlu ditempuh, beliau menyoroti tiga hal utama. Pertama, pertumbuhan ekonomi harus di atas 5%, dan beliau berharap Ganjar Pranowo, apabila terpilih, akan serius memperhatikan pertumbuhan ekonomi. Kedua, pemuda dan pemudi Indonesia harus siap bersaing dengan negara lain, dengan memiliki kekuatan intelektual, spiritual, moral, dan professional. Ketiga, pentingnya keamanan dalam setiap pesta demokrasi, di mana tidak boleh ada saling menghujat dan menghina.

“Pesantren Fauzan menentukan sikap bahwa kita tidak kemana-mana, pesantren Fauzan yakin akan memiliki Pak Ganjar dan Pak Mahfud,” tegas KH Aceng Abdul Mujib.

Dukungan dan doa dari Pondok Pesantren Fauzan Garut ini bukan hanya sekadar wujud penghargaan kepada Ganjar Pranowo sebagai calon presiden, namun juga mencerminkan kepedulian terhadap masa depan Indonesia. Dalam perspektif pesantren, mengurus agama dan negara merupakan bagian yang tak terpisahkan untuk mewujudkan NKRI yang kuat dan damai.

Simak berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita GarutIntanNews.com di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaUeKWD1iUxcq6U1Fe40. Pastikan aplikasi WhatsApp sudah terinstal.

Baca Juga

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERKINI

Banyak Dibaca