BerandaOlahragaBupati Garut Rudy Gunawan Resmi Pimpin Persigar dan Rilis Rencana Pembangunan Sarana...

Bupati Garut Rudy Gunawan Resmi Pimpin Persigar dan Rilis Rencana Pembangunan Sarana Olahraga 2024

GARUT INTAN NEWS – Bupati Garut, Rudy Gunawan, menyambut dengan hangat pengurus tim sembilan dari Persatuan Sepakbola Indonesia Garut (Persigar) yang melakukan kunjungan ke pamengkang Garut, Jawa Barat, pada Rabu (10 Januari 2024).

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Rudy Gunawan secara resmi diumumkan sebagai Ketua Persigar, sementara Ade Hendarsyah menjabat sebagai Sekretaris.

“Barusan itu saya dan pak Ade Hendarsyah secara resmi ditunjuk dan ditetapkan sebagai Ketua dan Sekretaris Persigar,” ungkap Rudy Gunawan setelah menerima tim sembilan Caretaker Persigar.

Dalam upaya mengembangkan Persigar, Bupati Rudy Gunawan menugaskan tim formatur yang terdiri dari enam orang, termasuk Sekda, Nurdin Yana, Kadispora Ade Hendarsyah, Dedi Suryadi, Dede Salahudin, Ketua Koni H. Abdusy Syakur, serta Jay.

Tim tersebut diberi tenggat waktu hingga Jumat (12/01) untuk mencari individu yang memiliki dedikasi tinggi agar Persigar mampu bersaing di Liga 2 dengan total 26 pertandingan.

“Saya memberi waktu sampai Jumat (12/01) untuk mencari orang yang bisa bekerja keras agar Persigar bisa masuk Liga 2. Itu terdiri dari 26 pertandingan, dan Insyaallah tanggal 20 Januari akan ada pelantikan di Santika,” jelas Bupati Rudy Gunawan.

Terfokus pada pengembangan sarana olahraga, Bupati Rudy Gunawan mengungkapkan rencana untuk memusatkan Bastcamp Persigar di Stadion Jayaraga. Pada Februari 2024, Stadion Jayaraga direncanakan akan direnovasi menggunakan rumput sintetis dengan anggaran mencapai Rp.4 Miliar.

Selain itu, ada beberapa pembangunan sarana olahraga lainnya yang akan dilaksanakan pada tahun 2024.

“Sorotan utama pada 2024 akan terletak pada pembangunan Sarana Olahraga (SOR) Kerkof, terutama pembangunan lintasannya. Selain itu, kami akan membangun pagar di sekitar Stadion Kanjeng Dalem, serta pembangunan lapangan sintetis berkelas internasional di Cibalong, dan dua lapangan bola voli di Cikelet dan di Limbangan Indoor,” papar Rudy Gunawan, menutup pembicaraan mengenai rencana pembangunan sarana olahraga di Kabupaten Garut pada tahun mendatang.

M Fatih

Simak berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita GarutIntanNews.com di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaUeKWD1iUxcq6U1Fe40. Pastikan aplikasi WhatsApp sudah terinstal.

Baca Juga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERKINI

Banyak Dibaca