GARUT INTAN NEWS – Garut kembali menjadi pusat perhatian penggemar kopi dengan terselenggaranya Garut Tubruk Coffee Championship 2024, sebuah kompetisi yang digelar di Citimall Garut pada (20/10).
Acara ini menjadi bagian dari perayaan Hari Kopi Sedunia, yang setiap tahun diperingati pada 1 Oktober, dengan fokus utama pada teknik penyeduhan kopi tradisional yang kaya akan warisan Nusantara.
Kompetisi ini diikuti oleh 32 peserta, terdiri dari perwakilan barista dan penggemar kopi dari berbagai daerah, termasuk Garut, Bandung, Sumedang, Majalaya, hingga Tasikmalaya dengan total hadiah 4 juta rupiah.
Para peserta tidak hanya berkompetisi untuk menunjukkan kemampuan mereka dalam teknik tubruk (metode seduh kopi tertua di Indonesia) tetapi juga berupaya menghidupkan kembali nilai-nilai tradisional dalam budaya minum kopi.
Acara tersebut diorganisir oleh Pawon Kopi Salarea bekerja sama dengan PT Jaminan Kredit Indonesia (Jamkrindo). Lima juri dengan latar belakang yang kuat di dunia kopi dilibatkan untuk memastikan kualitas kompetisi. Mereka adalah Dadan MR (Pawon Kopi Salarea), Faisal H (Kopi Teknik Indonesia), Yogie S (Karirot Kopi), Jefri W (SKB Kopi), dan Yudi P (Warung Bakokopi).
Proses penjurian berlangsung ketat karena para peserta menyajikan kopi dengan kualitas rasa yang sangat berdekatan. Para juri harus teliti dalam menilai, mengingat setiap sajian memiliki karakteristik unik yang mencerminkan kreativitas dan keterampilan masing-masing peserta.
Antusiasme peserta terlihat cukup tinggi, baik dari dalam maupun luar Garut. Meski demikian, jumlah peserta dibatasi hanya 32 orang untuk menjaga kualitas dan efektivitas kompetisi. Ajang ini bukan sekedar lomba, melainkan juga upaya bersama dalam melestarikan budaya kopi Nusantara.