Anggota DPRD dari Partai Golkar Kabupaten Garut, Fahad Fauzi melaksanakan Reses masa sidang 1 Tahun 2024 periode 2024-2029 Daerah Pemilihan 1, Rabu 16 oktober di Kampung Patrol Kelurahan Sukakarya Kecamatan Tarogong Kidul.
“Reses ini juga menjadi perwujudan pembangunan daerah melalui pendekatan keterlibatan DPRD Kabupaten Garut sebagai representasi masyarakat dalam menyampaikan masukan dan saran dan keluh kesah masyarakat.
Lebih jauh Fahad Fauzi mengatakan, reses juga menjadi bahan pertimbangan dan masukan bagi perangkat daerah untuk merumuskan program pembangunan daerah yang tertuang di Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD).
Aspirasi yang paling banyak disuarakan oleh masyarakat Kampung Patrol adalah aspirasi terkait pembangunan jalan. Diluar persoalan jalan yang sangat mendesak untuk dibangun, masyarakat juga menyampaikan aspirasi terkait drainase yang harus segera diselesaikan di daerah astana girang.
Menanggapi aspirasi masyarakat, Fahad Fauzi menegaskan komitmennya bagaimana agar jalan-jalan lingkungan maupun lorong-lorong harus tertata dengan bagus. Begitu pula dengan drainase, harus dalam kondisi baik. Politisi Partai Golkar ini tidak menampik, kondisi drainase yang tidak prima itu dipicu oleh bayaknya sampah di aliran darinase.
Oleh karena itu, Fahad Fauzi sepakat dengan aspirasi yang disampaikan oleh Bubun Astana Girang Sukajaya untuk segera membenahi Drainase dan sarana kesehatan pada tahun anggaran 2025.
Fahad Fauzi berjanji akan meneruskan apa yang menjadi aspirasi masyarakat kepada pemerintah Kabupaten Garut saat pembahasan APBD tahun 2025.
“Saya berkomitmen mewujudkan apa yang menjadi aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya dan satu demi satu warga menyampaikan permohonan agar yang disampaikan dapat menjadi program skala prioritas daerah,” pungkas Fahad Fauzi.