BerandaPolitikPerkuat Persiapan Pilkada 2024, KPU Garut Genjot Pembentukan Badan Adhoc KPPS

Perkuat Persiapan Pilkada 2024, KPU Garut Genjot Pembentukan Badan Adhoc KPPS

GARUT INTAN NEWS – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Garut tengah melaksanakan tindak lanjut dari Rapat Koordinasi (Rakor) Pembentukan Badan Adhoc KPPS Gelombang 2 yang sebelumnya digelar pada 10 hingga 12 September 2024 di Hotel Lombok Raya, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Rakor tersebut dihadiri oleh Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia (Sosparmas dan SDM) KPU Provinsi dan Kabupaten/Kota beserta jajaran Sekretaris dan Kasubbag Parmas dan SDM.

Pada hari ini Sabtu (14/09), KPU Kabupaten Garut melaksanakan tindak lanjut dari hasil Rakor tersebut, bertempat di Hotel Santika Cipanas, Garut . Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) dari seluruh Kabupaten Garut.

Ketua Divisi SDM dan Sosparmas KPU Kabupaten Garut, Rikeu Rahayu, menyatakan bahwa rapat koordinasi hari ini diadakan untuk memastikan kelancaran pembentukan Badan Adhoc KPPS di wilayah Garut.

“Tindak lanjutnya, kita melaksanakan kegiatan rapat koordinasi hari ini bertempat di Hotel Santika dengan peserta Ketua PPK sebanyak 42 kecamatan dan 442 Ketua PPS,” ujar Rikeu.

Ia menambahkan bahwa PPK memiliki peran penting dalam proses pembentukan Badan Adhoc, sebagaimana diatur dalam PKPU Nomor 8 Tahun 2022.

“Tugas PPK dalam membentuk Badan Adhoc sesuai PKPU Nomor 8 Tahun 2022” tambahnya.

Dengan rakor ini, KPU Kabupaten Garut berharap seluruh proses pembentukan Badan Adhoc dapat berjalan sesuai aturan dan mampu meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemilu mendatang.

Simak berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita GarutIntanNews.com di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaUeKWD1iUxcq6U1Fe40. Pastikan aplikasi WhatsApp sudah terinstal.

Baca Juga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERKINI

Banyak Dibaca