BerandaOlahragaPersib Bandung Makin Percaya Diri Melawan Pesija Usai Membobol RANS Nusantara FC

Persib Bandung Makin Percaya Diri Melawan Pesija Usai Membobol RANS Nusantara FC

Garut Intan News – Persib Bandung berpesta gol atas Rans United. Empat gol tanpa kebobolan berhasil menang melawan  RANS Nusantara FC dalam pertandingan pekan ke-28 Liga 1 2023/2024. Pertandingan berlangsung di  Stadion Sultan Agung, Bantul itu berlangsung tanpa kehadiran suporter dari kedua tim.  Meskipun tanpa adanya kehadiran supporter dari kedua tim laga tersebut tetap seru.

Maung bandung berhasil membobol gawang The Prestige Phoenix yang berhasil di cetak oleh Ciro Alves pada menit 10, David da Silva (penalti) menit 56, Stefano Beltrame menit 60, dan gol bunuh diri Erwin Ramdani menit 90+4. Kemenangan ini sangat peting bagi persib bandung, karena akan menjadi modal penting buat pertandingan selanjutnya yang lebih sulit. Dalam lima pertandingan terakhir, maung bandung tak bisa meraih poin yang maksimal yang mereka dapatkan hanyalah empat kali seri dan satu kekalahan.

Hasil ini tentunya tidak bagus bagi persib, yang mengincar juara di musim ini. Pelatih Bojan Hodak banyak melakukan perubahan strategi dan transisi pemain. Hasilnya sangat memuaskan hati bobotoh, Persib berhasil meraih 3 poin pada saat melawan PSIS Semarang.

Bojan mengucapkan, pertandingan malam tadi, abak asuhnya bermain sangat maksima dan susuai arahannya. “Permainan yang bagus dan kemenangan yang bagus pula, skor 4-0 menunjukkan hasil yang impresif,” kata Bojan dikutip, Senin (4/3).  Hasil ini menjadi kemenangan yang memuaskan yang dijaga Kevin Rey Mendoza. Waktu berhadapan dengan PSIS, Kevin menjaga gawang tetap bersih 3-0.

Bojan juga memuji penampilan dari ketiga pemain depannya yang malam tadi berhasil menyumbang gol, yaitu David da Silva, Ciro Alves, dan Stefano Beltrame.  “Penting juga kami tidak kemasukan gol dan mencatatkan clean sheet, dan bagus juga untuk tiga pemain depan kami, Ciro, David, dan Stefano,” jelasnya.  Juru taktik asal Kroasia itu mengungkapkan, kemenangan ini menjadi modal mereka untuk pertandingan selanjutnya melawan Persija Jakarta.

Big match antara kedua tim ini memang selalu ditunggu-tunggu oleh kedua tim. Dia meyakini, dengan poin maksimal ini anak didiknya bisa menang dan tanpil percaya diri yang tinggi. “Tentu ini makin menumbuhkan kepercayaan diri mereka untuk pertandingan melawan Persija,” tuturnya.

Dengan hasil ini, Persib Bandung bertahan di pringkat kedua klasemen dengan meraih 48 poin.

Penulis: Habib

Simak berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita GarutIntanNews.com di WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaUeKWD1iUxcq6U1Fe40. Pastikan aplikasi WhatsApp sudah terinstal.

Baca Juga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

TERKINI

Banyak Dibaca